Subscribe Us

Cara: Cek Kualitas CD/DVD Blank

Suatu saat mau beli kepingan DVD blank di toko komputer sempat bingung, ini yang bagus merk apa ya? apa dengan harga yang mahal bisa dapat kualitas yang baik? Ternyata salah besar, duh! Sepulangnya, saya cari tahu mengenai kepingan DVD yang saya beli, ternyata hasilnya mengecewakan.

Berawal dari sebuah pertanyaan yang dulu saya tanyakan di forum IDWS mengenai kepingan CD/DVD yang beredar dipasaran akhirnya muncul ide untuk mempostingnya di blog kesayangan dan mungkin ada yang ingin tahu mengenai kepingan disc ini, jika mau lihat thread saya di IDWS klik thread 1 | thread 2.

Sebenarnya yang jadi masalah itu kenapa sulit sekali membedakan mana yang memiliki kualitas yang bagus dan yang jelek. Sulitnya dimana? lihat aja di tulisan label atau box, walaupun tercetak best quality tidak bisa menjadi jaminan, dan sekarang saya tidak percaya dengan merk. Karena terkadang merk baru tidak terkenal ternyata diproduksi oleh pabrik merk terkenal.
"Ingat! merk yang dulu terkenal sekarang sudah ada versi jeleknya. Dengan kata lain tidak diproduksi oleh merk tersebut, melainkan diproduksi oleh pihak ketiga. Jadi soal kualitas pasti beda!"
Sudah cukup basa-basinya, langsung saja!
Membedakan mana yang bagus dan jelek, harus memindainya menggunakan software Nero DiscSpeed. DVD dalam keadaan blank bisa langsung dibaca ID-nya jadi tidak perlu di-burn dahulu.
Pastinya sudah dibeli dulu kepingan CD/DVD, ga mungkin nyobain satu-satu di toko?

DVD-R ini menempati class urutan teratas


DVD-R ini menempati class 2 dibawah urutan dibawah DVD kachi

Contoh di atas tidak dapat menjadi acuan bahwa DVD merk tersebut kualitasnya bagus, gambar dibawah ini ada 2 keping DVD-R berbeda merk dan ternyata isi DVD ID-nya sama.


Apa yang dimaksud dengan tanda merah? itu merupakan manufacture dan kode ID, sekarang cocokan dengan daftar pada web ini digitalfaq.com lihat ada 3 peringkat dari yang 1 bagus, 2 biasa, 3 jelek/sampah.

Jaman sekarang tidak bisa lagi menilainya dengan menggunakan harga atau merk.
sekian dari saya, semoga membantu dan bermanfaat.

Posting Komentar

0 Komentar