Subscribe Us

Low Spec Gaming: Paham akan Kekuatan PC (1/3)



Masih ingat pertama kali terjun ke dunia PC gaming dengan bekal PC desktop kantoran dengan spesifikasinya CPU Celeron, 512MB RAM, dan 64MB Intel GMA. Berusaha memainkan game-game yang memiliki title eksklusive, seperti Halo, NFS Underground, Warcraft III, CS1.6, Prince of Persia, dll. Sungguh susah untuk menjadi kenyataan. Upgrade komponen bukanlah jalan yang tepat, melainkan beli baru dengan spek yang lebih tinggi.

10 tahun kemudian upgrade dengan spek mainstream untuk gaming, saya jadi paham apa itu gaming. Game yang dibuat oleh developer sebagai hiburan, yang berupa karya seni digital yang mainkan untuk menikmatinya. Jika PC yang digunakan kurang tidak mampu menjalankan game tersebut, hanya akan mengacaukan gaming itu sendiri. Dimana momen-momen penting yang tengah terjadi terganggu karena lag, atau FPS yang drop. Sehingga "rasa" yang tengah diciptakan oleh adegan dalam game akan hilang.

Lalu apa itu low spek gaming?
Gaming dengan PC “spek rendah”. Ingat dulu ada pentium 4, sekarang sudah core i9, yang menandakan teknologi terus berkembang. Jika anda memiliki PC Spek rendah keluaran tahun sekarang, anda tidak bisa memainkan game AAA keluaran tahun sekarang. Tetapi anda bisa memainkan game keluaran 5 tahun kebelakang.

Bisa saya katakan jika PC lebih dari 5 tahun spek tersebut mulai tertinggal, untuk gaming title terbaru dengan setting high.

Solusi low spek gaming
Trade agreement between US and China means no price rise for next ...

Belilah konsol. Anda orang yang tidak mau repot dengan spek PC, konsol adalah media yang sangat tepat untuk anda. Tinggal anda beli, instal, dan nikmati game tersebut. 99% game tersebut akan lancar dimainkan, karena memang dirancang untuk konsol tersebut.

Retro Looking Windows 10 Gaming PC - Sleeper Modern Desktop ...

Tetap teguh pada PC. Cara yang ampuh dan tepat selama ini adalah memainkan game jadul, jika spek anda keluaran tahun 2018, maka anda bisa memainkan game keluaran tahun 2008. Sepuluh tahun anda ketinggalan. Kenapa begitu? Karena pada masa lalu, spek yang anda mikili adalah spek mainstream-nya, atau malah spek dewanya pada tahun tersebut. Tinggal anda cari game yang terkenal pada tahun 2008, lewat google.

Tetapi, godaan dalam hati menginginkan untuk mencoba memainkan game terbaru.
Saya tahu rasanya, hanya saja harus ditahan karena ketidakmampuan PC untuk menjalankannya. 

Pada artikel bagian kedua saya akan jelaskan lagi tentang spek PC “low spek gaming (2/3)”.

Posting Komentar

0 Komentar