Subscribe Us

Tutorial: Install Windows 11

Instalasi Windows 11 ini tidak yang berbeda langkahnya dengan windows 10, hanya saja format pembawaannya saja yang berubah, intinya masih sama. Tapi dibuat lebih ramah terhadap user baru, terutamanya.

Apa yang perlu dipersiapakan adalah setup os itu sendiri yang bisa didapatkan dari posting sebelumnya


Untuk membuat bootable disk bisa menggunakan software rufus atau ventoy

BACA: Membuat bootable disk

Jika anda merasa malas membaca juga tersedia tutorial basis video


Karena sayang kuota internet maka lanjutkan membaca

Setup Instalasi

Tidak ada yang berubah disini sejak windows 7

pemilihan bahasa, waktu, dan keyboard

pemilihan versi windows, jika single menu tersebut tidak muncul

persetujuan "syarat dan ketentuan"

Pilih disk, bisa format atau buat partisi, disesuaikan dengan kebutuhan. Selesainya pilih disk yang akan memuat windows 11 ini dengan mengkliknya. Kemudian klik next untuk memulai instalasi.

masih menggunakan format yang sama, boot, dan system terpisah

Sejak SSD sudah umum digunakan, hampir tidak diperlukan partisi untuk disk kapasitas 512GB. Jika ingin dibagi dua ya silahkan tapi saya tidak menyarankannya. Menggunakan SSD lebih baik tidak dilakukan partisi biarkan seperti apa adanya. Jika menginginkan tempat penyimpanan maka lebih baik pasang disk lagi.

SSD sudah umum digunakan, proses ini cuma 10 menit

Lalu bagaimana jika kemudian hari terjadi error dan data pribadi ada didalamnya?

Belajar dari virus ransomware kemarin yang kesempatan pulihnya data dalam disk itu 50:50, maka penyimpanan cloud sudah semestinya digunakan, apalagi dari windows 10 ini OneDrive sudah aktif dari bawaan, hanya saja perlu akun microsoft dan koneksi internet. Sedangkan data yang lain bisa backup di disk eksternal.

BACA: HDD vs SSD

Pada tahap ini PC akan restart beberapa kali


Windows Setup

Selesainya Setup instalasi, komputer akan restart dengan sendirinya. Lalu akan dihadapkan ke Windows Setup, yang mana mirip seperti setup android.

Mulai dari sini jika Anda menggunakan komputer atau laptop yang sudah pre-install windows.

Setting awal adalah bahasa, jika instalasi windows anda memiliki bahasa lebih dari satu. Sedangkan, pada contoh tutorial ini menggunakan satu bahasa (inggris) jadi tidak muncul pemilihan bahasa.

Pemilihan Bahasa dan Negara

Penggunaan bahasa indonesia di Windows 11 ini sudah baik, jadi tidak canggung saat pengoperasiannya. Beberapa item dalam setting atau menu dalam pencarian juga masih bisa menemukan jika pencarian menggunakan bahasa inggris. sebuah kemajuan yang baik dari microsoft.

Pemilihan Layout Keyboard

STOP! jangan koneksikan ke internet dahulu. Jika anda masuk ke langkah ini perlu diperhatikan beberapa hal berikut:

  • Koneksikan ke internet jika user sudah memiliki akun Microsoft yang sudah memiliki lisensi Windows dan Office yang terintegrasi ke komputer ini.
  • Mengkoneksikannya ke internet juga akan menyebabkan Windows mengunduh update, dan mengembalikan setting windows pada akun Microsoft terkait. Sehingga yang membuat proses setup ini lebih lama

Jika belum atau tidak memiliki akun microsoft tersebut JANGAN TERHUBUNG KE INTERNET!

Koneksikan ke Internet?

Tapi opsi “I don’t have internet” tidak ada!

Ada dua opsi untuk memunculkan opsi tersebut:

Pertama dengan mematikan service “Network Connection Flow”


Caranya panggil command prompt (CMD) dengan cara menekan tombol SHIFT+F10 pada keyboard. Setelah CMD muncul, tekan CTRL+SHIFT+ESC untuk memunculkan task manager. Temukan service tersebut, lalu tekan tombol DEL pada keyboard. Muncul dialog konfirmasi, setujui saja, dan setup bisa dilanjutkan.

Kedua jika cara itu gagal, atau tidak menemukan service “Network Connection Flow

Panggil CMD kembali dengan cara yang sama, lalu ketikkan padanya:

OOBE\BYPASSNRO

Lalu tekan ENTER pada keyboard dan komputer akan langsung restart, dan setup windows ini bisa dilanjutkan.

konfirmasi ulang bahwa tidak terkoneksi dengan internet

Membuat Akun, ada dua cara membuatnya

Pertama dengan cara online menggunakan akun microsoft. seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Dan user tidak akan mendapatkan akun lokal, dan harus terhubung dengan internet. tidak semua orang butuh.

Kedua dengan cara offline, akun lokal, cara lama. Ini harus dibuat agar bisa melanjutkan sampai desktop. Tidak butuh koneksi internet, dan bisa membuat akun online setelah masuk desktop. 

Masukan nama pengguna komputer ini (akun)

Soal password sesuaikan dengan kebutuhan. Jika tidak mau isi password lanjutkan dengan klik NEXT Tapi kalau sudah integrasi ke akun online dari microsoft, tahap ini tidak bisa dilewati, harus diisi. 

Password boleh diisi, boleh tidak


Bisa dibaca sendiri dan menentukan kebutuhan yang sesuai. Jika tidak sengaja terlewatkan, jangan khawatir, opsi ini bisa dilihat kembali di menu setting, saat sudah masuk desktop. Untuk orang awam bisa biarkan semua opsi aktif.

Setting Privasi


Seperti yang sudah dijelaskan di awal, soal koneksi internet. Tahap ini akan memakan waktu lebih lama jika terkoneksi dengan internet. Karena proses finishing windows, akan update dan instal windows, driver, software yang ada padanya. Maka dari itu saya sarankan untuk dimatikan untuk menghemat waktu, yang mana instalasi bisa dimulai saat sudah masuk desktop.


Akhirnya sampai desktop, dan anda bisa mulai setting, instal driver, dan software pilihan.

Tampilan desktop Windows 11

Posting Komentar

0 Komentar